Skip links

Danpussenarhanud Pimpin Upacara Bendera Tujuhbelasan.

Cimahi. Bertempat di lapangan Upacara Pussenarhanud Jl Sriwijaya No.1 Cimahi, seluruh Prajurit dan PNS Pussenarhanud melaksanakan Upacara Bendera Tujuhbelasan. Bertindak sebagai Inspektur Upacara Danpussenarhanud Kodiklatad Mayjen TNI Karev Marpaung, S.Sos., M.M., dan dihadiri oleh Wadanpussenarhanud Brigjen TNI Erwin Septiansyah, S.I.P., Direktur Kesenjataan (Dirsen), Direktur Umum (Dirum) dan para Direktur Pembinaan. Senin, 18/7/2022.

Dalam kesempatan tersebut Irup membacakan amanat Kepala Staf Angkatan Darat yang menyampaikan informasi diantaranya tentang telah dilaksanakannya Apel para Dansat di Akmil Magelang dan sarasehan tingkat TNI AD yang dilaksanakan di Seskoad Bandung.

Selesai pelaksanaan upacara dilanjutkan dengan Jam Komandan di Aula R. Harsoyo. Mengawali Jam Komandan Danpussenarhanud mengajak seluruh anggota Pussenarhanud untuk senantiasa bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas nikmat yang telah diberikan diantaranya nikmat sehat yang harus benar-benar dijaga dengan cara mengatur pola makan dan olah raga yang teratur.

Selain itu mayjen Karev menekankan agar seluruh Prajurit dan PNS Pussenarhanud selalu memegang teguh disiplin dimulai dari hal-hal yang kecil supaya terbiasa melaksanakan hal-hal yang besar.

Leave a comment

This website uses cookies to improve your web experience.