Kunjungan Kerja Danpussenarhanud di Batalyon Arhanud 3/YBY Kodam III Siliwangi


Komandan Pussenarhanud, Mayjen TNI R. Edi Setiawan dan Ketua Persit KCK Cabang XIX Pussenarhanud PG Mabesad Ibu R. Edi Setiawan beserta rombongan, melaksanakan kunjungan kerja ke Batalyon Arhanud 3/YBY Kodam III Siliwangi pada hari Selasa, 26 Agustus 2025.
Dalam kunjungan ini, Danpussenarhanud meninjau langsung kesiapan prajurit serta alutsista satuan, sekaligus memberikan pengarahan terkait pentingnya profesionalisme, disiplin, dan semangat juang dalam menghadapi setiap tugas.
Beliau menekankan bahwa prajurit Arhanud harus selalu siap siaga menjaga kedaulatan wilayah udara NKRI, serta terus meningkatkan kemampuan tempur dan soliditas satuan. Kegiatan ditutup dengan ramah tamah serta foto bersama prajurit Batalyon Arhanud 3.
